Sumendap –Kandoli ikut Rapat dengan DPD dan DPR-RI

JAKARTA, (manadotoday.co.id)- – Bupati Minahasa Tenggara James Sumendap SH dan Wakil Bupati (Wabup) Ronald Kandoli Jumat (8/4/2016) hari ini mengikuti rapat koordinasi dengan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) yang dilaksanakan di Jakarta.

Menurut Juru Bicara Pemkab Minahasa Tenggara Novry Raco SSos, rapat koordinasi tersebut akan diikuti para kepala daerah kabupaten dan kota se-Sulut, Gubernur Olly Dondokambey SE dan Wakil Gubernur Drs Steven Kandouw.

“Ini merupakan rapat koordinasi bersama dengan pihak DPD dan DPR-RI yang berasal dari Daerah Pemilihan (Dapil) Sulawesi Utara,” ujarnya seraya menambahkan agenda rapat adalah membahas sinergitas dan koordinasi dalam pelaksanaan tugas pemerintahan, pembangunan serta kemasyarakatan.

“Agenda pembahasan hal-hal penting yang menyangkut penyelengaraan pemerintahan di daerah, capaian dari pembangunan dan kemasyarakatan,” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut lanjut Raco, Bupati Sumendap akan menyampaikan beberapa hal penting untuk menjadi pertimbangan bagi DPD dan DPR RI.

“Sejumlah hal penting yang menyangkut kepentingan penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan, serta masyarakat di Kabupaten Minahasa Tenggara akan disampaikan pada rapat ini,” tukasnya. (ten)