Bunga untuk Tomohon International Flower Festival Ditanam Mulai April

Tomohon International Flower Festival , Ir Ervinz DH Liuw MSi , TIFF,  Krisan, Aster ,Gladiol
Ir Ervinz DH Liuw MSi

TOMOHON, (manadotoday.co.id) – Kepala Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan Kota Tomohon Ir Ervinz DH Liuw MSi mengungkapkan, penanaman bunga yang akan digunakan dalam Tomohon International Flower Festival (TIFF) 2016 dimulai April.

”Ya, April dan Mei akan mulai dilakukan penanaman oleh sekitar 40 kelompok tani,” ungkap Liuw kepada wartawan.

Bunga yang paling banyak akan digunakan adalah jenis Krisan, kemudian Aster dan Gladiol.

”Kami masih menunggu jumlah kebutuhan dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata. Yang pasti, saat penanaman sudah ada angka pasti yang akan ditanam,” ujar Liuw.

Dari perhitungannya lanjut Liuw, satu float membutuhkan 10 hingga 12 ribu kuntum bunga.

”Kami siap menanam 400 hingga 500 ribu kuntum untuk TIFF 2016. Tergantung berapa kebutuhan. Jumlah itu untuk kurang lebih 40 float,” tukas Liuw. (ark)