Kandouw Harap “JIPS” Bantu Awasi Kinerja SKPD Pemprov Sulut

Wagub Sulut Drs Steven Kandouw
Wagub Sulut Drs Steven Kandouw

SULUT, (manadotoday.co.id) – Kepemimpinan Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey SE dan Wakil Gubernur Drs Steven Kandouw akan sedikit berbeda dengan “gaya” kepemimpinan pasangan Gubernur dan Wagub sebelumnya.

Menurut Wagub Kandouw, Gubernur Dondokambey telah memberi “mandat” kepadanya, dalam pengawasan seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di Pemprov Sulut.

“Saya diberi mandat pak Gubernur (Olly Dondokambey) mengawasi seluruh SKPD sekaligus untuk membenahi administrasinya. Saya berharap komunitas wartawan di Pemprov Sulut (Jurnalis Independen Pemprov Sulut) bantu saya dalam pengawasan kinerja SKPD,” tandas Kandouw, ketika melakukan pertemuan dengan JIPS di ruang kerjanya, Jumat (19/2/2016).

Dikatakan orang nomor dua di Sulut ini, peran jurnalis akan sangat membantu dirinya, untuk pengawasan kinerja SKPD, termasuk di dalamnya kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN).

“Sebagai mitra kerja, pers diharapkan membantu untuk memajukan Sulawesi Utara kedepan yang lebih baik,” terang Kandouw.

Ia menambahkan, seluruh Kepala SKPD dan bawahannya untuk bekerja sesuai Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) dan sesuai aturan serta ketentuan yang berlaku. “Birokrasi pemerintahan juga harus jalan. Apalagi pelayanan publik harus terus ditingkatkan, demi kesejahteraan masyarakat Sulut kedepan,” ingat mantan Ketua DPRD Sulut ini. (ton)