Hmmm, Banyak Orang Lebih Mementingkan Ponsel Dari Pada Pasangan Mereka

Ponsel , efek Ponsel , pacarMANADOTODAY – Dua pertiga dari kita merasa sendirian, tidak bahagia, stres atau cemas jika tidak memegang ponsel, survei menemukan.

Bahkan, kehilangan ponsel memberikan lebih banyak ketakutan dari ‘kehilangan’ pasangan.

Lima puluh delapan persen tidak bisa bertahan lebih dari 24 jam tanpa memeriksa ponsel mereka. Tapi hanya 28 persen tidak bisa bertahan lebih dari satu hari tanpa berbicara dengan pasangan mereka.

Ketika bangun di pagi hari, 53 persen mengatakan mereka memeriksa ponsel mereka sebelum berbicara dengan pasangan mereka, menurut dua ribu orang yang ikut dalam survey yang dilakukan oleh Nationwide Building Society.

Dan King dari Nationwide mengatakan dikutip dari The Sun: “Ini menunjukkan bagaimana ponsel telah tertanam menjadi budaya kita.”