Pilkada, Lalulintas di Minahasa Sepi

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Hari Rabu (9/12) ini Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut digelar. Pantauan manadotoday.co.id di sejumlah tempat di Minahasa, warga berbondong-bondong mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk menyalurkan hak suaranya.

“Ini merupakan pesta demokrasi yang patut dirayakan oleh warga Sulut dan kami berkewajiban untuk datang ke TPS dan menyampaikan hak pilih kami,”ucap Aldy Gioh dan Meidy Timbel warga Kawangkoan.

Hal yang sama terpantau di Kota Tondano, masyarakat begitu antusias datang ke TPS untuk menentukan pilihannya tanpa paksaan ataupun intervensi.

“Hari ini merupakan hari penentuan bagi warga Sulut di dalamnya juga warga Minahasa untuk menentukan pemimpin lima tahun kedepan,”ucap Ferry Lesar dan Yovi Bojoh.

Pesta yang di gelar lima tahun sekali, menurut mereka wajib hukumnya bagi warga Sulut terutama mereka yang merupakan wajib pilih untuk datang ke TPS dan bersama-sama menentukan pilihan untuk Sulut.

Meski diguyur hujan yang cukup lebat, warga wajib pilih tetap bersemangat, meskipun rela meninggalkan aktivitas. Suasana lengang pun terlihat di berbagai sudut jalan di Kawangkoan, Tondano bahkan juga di beberapa kecamatan di Minahasa. Aktivitas lalu lintas terpantau sepi, pasalnya di hari libur nasional ini warga memilih untuk datang ke TPS dan rela menunggu lama hingga pleno rekapitulasi perhitungan suara. (rom)