Walikota Tomohon Hadiri Pentahbisan Pastori dan PAUD GMIM Nimahesaan Pinaras

TOMOHON, (manadotoday.co.id)–Walikota Tomohon Jimmy F. Eman SE Ak menghadiri rangkaian ibadah ini yg dilaksanakan di Jemaat GMIM Nimahesaan Pinaras Wilayah Tomohon III.

Jimmy Eman, GMIM Nimahesaan PinarasJimmy Eman, GMIM Nimahesaan PinarasDalam rangkaian ibadah, ditahbiskan Pastori, Sekolah Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) serta HUT ke-17 jemaat. Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak turut menandatangani prasasti tanda diresmikannya Pastori dan PAUD.

Dalam sambutannya yang dibacakan Sekretaris Kota Dr Arnold Poli SH MAP, Walikota Eman mengatakan, diresmikannya Pastori7n PAUD dan HUT jemaat  merupakan bentuk ungkapan syukur atas sinergitas antara pemerintah dan jemaat di Kota Tomohon dalam menunjang program pemerintah dalam bentuk bantuan kegiatan2 pelayanan di jemaat berupa pembangunan pastori dan kegiatan pendidikan.

”Jemaat diharapkan untuk selalu bersukacita pelayanan serta kedewasaan dalam berpikir guna menghadapi tantangan dan pergumulan hidup dengan berlandaskan takut akan Tuhan,” kata walikota dibacakan Poli.

Hadir juga dlm rangkaian acara ini Jajaran Pemerintah Kota Tomohon,  serta seluruh jemaat Jemaat GMIM Nimahesaan Pinaras dan para undangan. (ark)