Pemkab Minsel Opitimis Target PAD Tahun Anggaran 2015 Tercapai

AMURANG, (manadotoday.co.id) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Selatan (Minsel) optimis, bahwa Pendapatan Asli Daerah (PAD) untuk tahun anggaran 2015 akan melampaui target. Hal ini dikarenakan, terhitung bulan Oktober 2015, capaian PAD sudah di kisaran 90 persen.

“Realisasi PAD saat ini sudah 90 persen. Sebabn itu kita yakin PAD tahun 2015 dengan target Rp 8 Milyar lebih, dapat dicapai,” ujar Kabid Dinas Pengelolaan Keuangan Pendapatan Aset Daerah (DPKPAD) Donald Mintalangi SH.

Apalagi menurut Mintalangi, tahun anggaran 2015 ini, masih tersisa sekitar satu bulan lebih untuk mengoptimaslkan PAD di Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

“Dan yang pasti kordinasi dan komunikasi lintas SKPD menggenjot potensi PAD terus kita maksimalkan, dalam rangka mencapai target yang telah ditentukan,” tandasnya.

Kendati optimis PAD akan terlampaui, namun Mintalangi, mengatakan masih akan terus memaksimalkan setiap potensi PAD di Kabupaten Minsel, sehingga akan mengalami peningkatan dari tahun ke tahun.

“Artinya, meskipun target PAD kita bisa capai tahun ini, bukan berarti kita akan berhenti sampai disitu. Namun kita akan berupaya keras memaksimalkan setiap potensi PAD, agar terus bertambah dari tahun ke tahun. Sebagaimana progress PAD, yang terus mengalami kemajuan, dari hanya berkisar 30 juta di awal-awal tahun pembentukan Kabupaten Minsel dan kini sudah mencapai Milyaran rupiah,” katanya.

“Dan tentu harapan ini akan terwujud jika ada kerjsama yang baik oleh seluruh stake holder dan masyarakat,” pungkasnya. (lou)