Pemkot Bitung Raih National Procurement Award 2015

National Procurement Award 2015, Salma Hasyim,  Inpres Nomor 7 Tahun 2015
Assisten II Pemkot Bitung Salma Hasyim saat menerima penghargaan dari Menteri Kordinator Bidang Perekonomian RI

BITUNG, (manadotoday.co.id) – Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung, kembali menorehkan prestasi di tingkat Nasional, setelah berhasil mendapatkan penghargaan National Procurement Award 2015, Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa kategori Transparansi dan Akuntabilitas dalam Mekanisme Pengadaan Barang/Jasa.

“Ya penghargaan yang diterima Asisten II Bidang Perekonomian Salma Hasyim pada pekan lalu yang diserahkan oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI, piagamnya telah diserahkan kepada Walikota Hanny Sondakh beberapa hari lalu. Dan penghargaan ini diraih karena Pemkot Bitung dinilai komitmen dalam Pencapaian Inpres Nomor 7 Tahun 2015 tentang Aksi Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi di Tahun 2015,” ujar kabag Humas Pemkot Bitung Erwin Kontu.

Penghargaan ini sendiri menurut Kontu, sangat diapresiasi oleh Walikota Hanny Sondakh, yang diraih atas peran serta stakeholder juga komitmen Pemkot dalam mengedepankan tata kelola pemerintahan yang lebih baik.

“Harapan pak Walikota, penghargaan ini akan menjadi motivasi jajaran Pemkot Bitung, dalam upaya pelaksanaan pembangunan serta memacu semangat untuk menciptakan pemerintahan bersih dari KKN melalui proses pengadaan barang dan jasa,” pungkasnya. (adl)