Pemprov Sulut Minta PLN Cari Solusi Atasi Krisis Listrik di Sulut

Ir. Siswa Rahmat Mokodongan,  PT. PLN Suluttenggo, Baringin Nababan,
Sekdaprov Sulut Ir. S.R. Mokodongan, ketika menerima kunjungan GM PLN Suluttenggo, Baringin Nababan

SULUT, (manadotoday.co.id) – Pemprov Sulawesi Utara (Sulut) melalui Sekdaprov Ir. Siswa Rahmat Mokodongan, minta pihak PLN dalam hal ini PT. PLN Suluttenggo, segera mencarikan solusi mengatasi permasalahan krisis listrik di Daerah Bumi Nyiur Melambai.

Permintaan Mokodongan tersebut, disampaikan langsung kepada GM PT. PLN Suluttenggo Baringin Nababan, ketika melakukan pertemuan di kantor gubernur Sulut, Kamis (15/10/2015).

“PLN harus berupaya mencarikan solusi terbaik mengatasi krisis listrik yang terjadi di daerah ini. Sebab, akibat dari pemadanam yang terjadi selama ini, sudah banyak masyarakat yang mengeluh ke Pemprov Sulut, terutama para pelaku usaha dan kalangan industri,” tegas Mokodongan.

Pada pertemuan itu, Mokodongan pun siap untuk memfasilitasi pihak PLN Suluttenggo, untuk menyampaikan masalah kelistrikan di Sulut ke Direktur Utama PLN di Jakarta.

Sementara Baringin Nababan dalam penjelasannya, menyatakan, mulai Kamis hari ini, PLN Suluttengo telah mendapat suplay energi listrik setelah selesainya perbaikan beberapa unit Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) di beberapa wilayah di Sulut.

“Mudah-mudahanri hasil perbaikan PLTD di beberapa lokasi di wilayah Sulut ini, sedikitnya akan mengurangi pemadaman listrik yang terjadi,” katanya.

Ia menambahkan, pihak PLN juga mengundang Pemprov Sulut untuk melakukan peninjauan lokasi kerusakan di lokasi Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) di Amurang.

Diketahui, sebelumnya lagi Penjabat Gubernur Sulut DR. Sumarsono MDM telah memanggil GM PLN Suluttenggo, menanyakan terkait terjadinya krisis listrik yang terjadi di Sulut. (ton)