Penjabat Gubernur Sulut (masih) Tinggal di Hotel

Penjabat Gubernur, DR. Sumarsono MDM, rumah dinas gubernur
Pnj Gubernur Sulut DR. Sumarsono

SULUT, (manadotoday.co.id) – Hampir tiga pekan nakhodai Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Penjabat (Pnj) Gubernur DR. Sumarsono MDM, ternyata masih tinggal di salah satu hotel berbintang di Manado.

Dari informasi yang diterima manadotoday.co.id, hal tersebut disebabkan rumah dinas gubernur di Bumi Beringin Manado, masih dalam tahap renovasi.

Terkait hal tersebut, pengamat politik dan pemerintahan di Sulut, Taufik Tumbelaka, angkat bicara. Dia pun menanyakan, untuk anggaran sewa hotel tersebut tertata dimana, sementara ada rumah dinas yang tersedia.

“Tapi bisa saja anggaran sewa hotel langsung dipotong dari gaji penjabat Gubernur. Sehingga hampir sebulan masih betah di hotel,” tandas Tumbelaka.

Dia katakan, Sumarsono harusnya sudah masuk rumah dinas sebagai rumah jabatan, karena itu merupakan fasilitas negara yang disiapkan agar para tamu yang datang sudah tak lagi binggung saat bertemu dengan Gubernur.

“Kalau di rumah dinas, sudah ada ruangan rapat, serta beberapa fasilitas lain. Ini patut diberikan apresiasi bagi mantan Gubernur Dr SH Sarundajang yang sudah menyiapkan hal ini sehingga dapat digunakan oleh penjabat Gubernur,” ucap Tumbelaka.

Disisi lain, mantan aktifis UGM ini menyatakan, jika memang rudis Gubernur masih dalam tahap renovasi, sebaiknya dipercepat agar penjabat Gubernur dapat melakukan aktivitas tanpa hambatan apapun termasuk dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Sulut.

“Karena kalau di hotel dipastikan daya gerak terbatas. Sebab, pihak hotel juga bukan hanya melayani Gubernur tetapi para tamu lainnya,” pungkasnya.

Sementara Kepala Biro Umum Setdaprov Sulut Jemmy Ringkuangan, menyatakan, jika proses renovasi rudis Gubernur sementara dilakukan.

“Disana (rudis gubernur,red) sementara dikerjakan. Sesuai tahapan renovasi juga ada prosesnya, dimana ada 30 hari kerja ataupun 60 hari kerja,” ungkapnya.

Dikatakan Ringkuangan pula, jika persiapan rudis Gubernur tersebut, dilakukan sebaik mungkin.

“Kami mempersiapkannya sebaik mungkin. Bandingkan saja kalau kita pindah rumah baru. Apakah hanya akan langsung tinggal? Apakah proses renovasinya cepat?” tuturnya.

Disisi lain, mantan Karo Orpeg Sulut ini menjamin, renovasi rudis Gubernur akan selesai pekan ini, dan bisa ditempati Pnj Gubernur Sumarsono bersma keluarga pekan depan.

“Dalam waktu dekat selesai. Saya jamin selesai, dan rumah siap ditempati. Sekarang kerja siang dan malam. Biro Umum upayakan semaksimal mungkin,” ketus Ringkuangan, sembari menegaskan jika tak selesai dalam waktu dekat ini, dirinya siap mundur dari jabatan Karo Umum Sulut. (ton)