Lagi, Warga Keluhkan Pemadaman Listrik oleh PLN

Aktivitas Warga Minahasa “Lumpuh” Total

TONDANO, (manadotoday.co.id) –Warga di Minahasa kembali mengeluhkan pemadaman listrik secara bergilr oleh pihak PLN. Pasalnya, walaupun masih di pagi hari yang merupakan jam sibuk kerja, PLN kembali memadamkan listrik yang mengakibatkan “lumpuhnya” aktifitas warga.

“Bayangkan saja berapa saja kerugian yang dialami oleh masyarakat juga instansi pemerintah maupun swasta akibat listrik sudah padam disaat aktivitas baru di mulai di pagi hari,” ucap wakil ketua DPRD Minahasa Ventje Mawuntu, Rabu (7/10/2015).

Kalau sudah seperti ini lanjutnya, masyarakat tak bisa beraktivitas sebagaimana mestinya. Sebab, dewasa ini pekerjaan umumnya menggunakan alat elektonik yang digerakkan oleh mesin, dan tidak semua masyarakat, instansi pemerintah maupun swasta memilliki genset.

Dikatakan Mawuntu lagi, harusnya hal-hal seperti yang dipikirkan oleh PLN, jangan hanya memikirkan kepentingan sendiri dengan seenaknya memadamkan listrik terlebih di saat-saat masyarakat mulai beraktivitas.

“Apakah PLN sanggup menutupi kerugian yang dialami oleh masyarakat, pekerjaan terbengkalai, tak ada penghasilan/pemasukan belum lagi resiko kerusakan alat elektronik yang disebabkan oleh listrik yang tak stabil,” papar Politisi Gerindra ini.

Ia menambahkan, pihaknya sudah sering menyampaikan hal ini kepada pihak PLN, namun tak pernah di gubris oleh PLN, karenanya mungkin dalam waktu dekat ini kami akan memanggil PT PLN untuk meminta penjelasan terkait pemadaman yang sudah sering terjadi beberapa bulan terakhir ini. (rom)