Amankan Pilgub Sulut, Pemkab Minahasa Kerahkan 3000 Anggota Linmas

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Menghadapi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut 9 Desember 2015 mendatang, terutama saat pemungutan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS), Pemkab Minahasa akan mengerahkan sekitar 3000 tenaga Linmas, dibawah asuhan Badan Kesatuan Bangsa Politik dan Perlindungan Masyarakat (Kesbangpol-Linmas) Pemkab Minahasa.

“3000 hansip (linmas,red) yang tersebar di 270 Desa dan Kelurahan di Minahasa ini, akan ditempatkan Tempat Pemungutan Suara ,” ucap Kepala Kesbangpol-Linmas Minahasa Drs. Jorry Gumasing, Senin (7/9/2015).

Menurutnya, para Hansip ini telah siap melakukan pengamanan TPS. Kehadiran para Hansip ini nantinya digharapkan akan bisa menjaga keamanan pada saat pemungutan suara hingga rekapitulasi hasil suara.

“Peran Hansip akan sangat menentukan suksesnya Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut. Dan terkait pengaturan di serahkan kepada pemerintah kecamatan atau pemerintah setempat,” tandas Gumasing. (rom)