KPU Tetapkan 4 Pasangan Calon Maju di Pilkada Manado

MANADO, (manadotoday.co.id) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Manado, akhirnya menetapkan empat pasangan calon yang akan maju di Pilkada Kota Manado 9 Desember 2015 mendatang. Dalam rapat pleno internal komisioner KPU Kota Manado, Senin (24/8/15), pasangan calon yang lolos tersebut diantaranya Hanny Joost Pajouw (HJP)-Gregorius Tonny Rawung (ToRa) yang diusung PDIP-NasDem, Jimmy Rimba Rogi (Imba)-Boby Daud (BoDa) diusung Golkar-PAN.

Harley Mangindaan (Ai)-Jemmy Asiku (JA) dicalonkan Gerindra-Hanura, dan pasangan GS. Vicky Lumentut (GSVL)-Mor Dominus Bastiaan (Mor) yang diusung oleh Demokrat dan PKPI.

“Setelah melakukan verifikasi, KPU Manado menetapkan empat pasangan calon yang diusung partai politik dan pargab,” ujar Ketua KPU Manado, Eugenius Paransi.

Kata dia, untuk pasangan calon Markus Palantung dan Robert Pardede yang mendaftarkan diri melalui jalur perseorangan atau independen, dinyatakan tak memenuhi syarat. “Sebagaimana syarat dukungan untuk pasangan calon perseorangan atau independen, harus menyertkan bukti dukungan dalam bentuk Kartu Tanda Penduduk (KTP) sebanyak 39.267 dukungan. Dan hal itulah yang tidak dapat dipenuhi pasangan Palantung-Pardede.

Sesuai PKPU memang harus memasukkan jumlah dukungan sebanyak 39.267 KTP. Pada verifikasi tahap pertama 15 Juli, pasangan ini hanya memasukkan 12.608 KTP. Dan pada verifikasi tahap kedua 21 Agustus, ditambah lagi 23.956 KTP. Sehingga total keseluruhan jumlah dukungan hanya 36.564 KTP,” kata Paransi. (ton)