“HUT RI ke-70 Momentum Istimewa Legislatif Minahasa Tingkatkan Kinerja”

 Ketua DPRD Minahasa, James Rawung SH, HUT RI,  Legislatif Minahasa
James Rawung SH

TONDANO, (manadotoday,co.id) – Ketua DPRD Minahasa James Rawung SH, mengatakan peringatan HUT RI ke 70 akan menjadi momentum yang sangat istimewa bagi seluruh Anggota DPRD Minahasa untuk meningkatkan kinerja dalam membangun Kabupaten Minahasa.

Menurut Rawung, peringatan HUT RI ke 70 tahun 2015 melahirkan semangat baru dan harapan baru dalam mengemban tugas sebagi wakil rakyat terutama dalam memperjuangkan aspirasi dan kepentingan rakyat.

“Saya mengajak kepada seluruh anggota DPRD Minahasa untuk menghayati momen yang sangat bersejarah ini dan disisi lain akan terus memacu semangat kita untuk berjuang bagi kepentingan masyarakat,” tukas Rawung.

Politisi PDI-P ini mengatakan, kemerdekaan yang telah diraih dengan susah payah dan keringat hingga tetesan darah para pejuang harus di maknai sebagai perjuangan untuk membebaskan negeri ini dari para penjajah dan ingin menjadi negara yang berdaulat, merdeka dan mandiri.

Karena itu para wakil rakyat di tuntut peran yang lebih nyata dalam membangun Minahasa sebagai kabupaten yang terus berbenah, mandiri dan berdikari.

Lanjutnya, semangat kemerdekaan yang kini kita nikmati bersama, diharapkan dimaknai sebagai langkah maju dan maju terus untuk mengisi kemerdekaan dengan kerja keras, dan mengutamakan kepentingan masyarakat dari pada kepentingan pribadi atau kelompok (partai).

“Dengan Peringatan HUT RI ke 70, DPRD Minahasa akan terus memberikan kontribusi yang nyata bagi kelangsungan pembangunan Minahasa dalam semua segi,” tandas Rawung. (rom)