Belasan Hektar Lahan Sawah di Bolmut Gagal Panen

SULUT, (manadotoday.co.id) – Belasan hektar areal persawahan di wilayah Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), gagal panen disebabkan kekurangan air.

“Kami menerima laporan kalau belasan hektar areal sawah di Bolmut tak bisa berproduksi karena kekurangan air,” ujar Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Sulut Johanes Panelewen.

Menurut dia, pihaknya telah menurunkan tim dibawa koordinator Kabid Tanaman Pangan dan Hortikultura, untuk memantau laporan yang masuk terkait kekeringan lahan persawahan.

Disisi lain, Panelewen menyatakan potensi kekurangan produksi beras di Sulut akan berdampak signifikan.

“Apalagi kalau kondisi kemarau berkepanjangan seperti saat ini,” pungkasnya. (ton)