Polres Minahasa Siap Amankan Idul Fitri

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Kapolres Minahasa AKBP Ronald Rumondor menyatakan pihaknya siap untuk mengamankan Hari Raya Idul Fitri 17-18 Juli 2015.

Menurut dia, kini menjadi fokus utama Polres Minahasa untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi umat Muslim yang akan merayakan hari raya. Pengamanan akan dilakukan di semua titik yang menjadi fokus perayaan Idul Fitri serta di tempat-tempat lain yang menjadi tempat wisata.

“Polres Minahasa sudah siap melakukan pengamanan perayaan Idul Fitri nanti,” ucap Rumondor, Kamis (9/7/2015).

Dikatakan dia lagi, dalam rangka pengamanan perayaan Idul Fitri, Polres Minahasa telah membuat pos-pos pengamanan, termasuk dengan pembentukan tim operasi lilin dan ketupat di berbagai tempat.

“Saya berharap warga Minahasa untuk turut berperan aktif dalam rangkah menciptakan keamanan dan ketertiban saat perayaan Idul Fitri. Polisi secara umum tak mampu melakukan pengamanan tanpa di bantu oleh masyarakat,” tukas Rumondor. (rom)