Besok, Batas Akhir Pendaftaran Calon Panwaslu Kecamatan di Minahasa

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Setelah dibuka sejak 19 Juni 2015 pekan lalu, Selasa (23/6/2015) besok, pendaftaran Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Minahasa, akan ditutup.

“Ya, untuk pendaftaran calon panwaslu kecamatan akan kami tutup Selasa besok, pukul 16.00 Wita,” ucap Ketua Panwaslu Minahasa Erwin Sumampow SP.

Dikatakan dia, calon Panwaslu di Minahasa yang akan mengawasi jalannya pemilihan gubernur dan wakil gubernur Sulut 9 Desember 2015 nanti, akan ditempatkan di 25 Kecamatan.

“Masing-masing kecamatan dibutuhkan tiga orang Panwaslu, sehingga untuk Minahasa membutuhkan 75 Panwaslu kecamatan,” terang Sumampow.

Lanjutnya, hingga Senin (22/6/2015) hari ini, sudah ada ratusan calon yang mendaftar. Dimana sesuai ketentuan, setiap calon berkewajiban memasukkan berkas yang merupakan persyaratan diantaranya foto copy KTP, foto copy ijazah terakhir yang dilegalisir, pas foto ukuran 4×6 3 lembar, daftar riwayat hidup, surat pernyataan, surat keterangan tak lagi menjadi pengurus partai, surat pendaftaran calon.

“Untuk surat pernyataan, surat keterangan tak lagi menjadi pengurus partai, dan surat pendaftaran calon bisa diambil di sekretariat panwaslu Minahasa. Dan semua berkas terdiri dari tiga rangkap, yakni satu asli dan dua foto copy,” jelas Sumampow.

Ditambahkan dia, berkas pendaftaran bisa juga dimasukan lewat kantor pos, email, atau fax ke sekretariat panwaslu Kabupaten Minahasa dengan alamat jalan Manguni Kelurahan Sasaran Tondano Utara, atau ke Sekretariat Bawaslu Sulut. (rom)