Korengkeng: Penyebab Keterlambatan Gaji Guru Lantaran Bendaraha Lambat

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Keterlambatan pembayaran gaji guru yang selama ini sering terjadi di Kabupaten Minahasa, lantaran pengusulan gaji oleh bendahara, lambat. Hal itu ditegaskan Sekdakab Minahasa Jefry R Korengkeng (JRK).

Menurut dia, pengusulan gaji dari bendahara di masing-masing dan UPTD dan bendahara Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora), lambat.

“Gaji guru sering terlambat dibayar, disebabkan oleh lambannya pengusulan dari SKPD yang bersangkutan,” ucap Korengkeng.

Lanjutnya, dana untuk gaji PNS termasuk guru tiap bulannya sudah tersedia, dan dibayar dibawah tanggal 5 setiap Bulan berjalan. Karenanya, kalau terjadi keterlambatan pembayaran lebih disebabkan oleh pengusulan dari bendahara dan bukan keselahan dari dinas keuangan yang berkewajiban untuk melakukan pengecekan dan pemeriksaan berkas permohonan pembayaran gaji.

Korengkeng menyarankan, hal seperti ini tak terjadi lagi dan diminta kepada bendahara harus jauh hari sebelum pembayaran gaji, telah mempersiapkan permohonan. Sebab begitu permohonan masuk ke dinas keuangan dalam waktu beberapa jam saja permohonan sudah selesai dan siap di limpahkan ke bank untuk kemudian menyalurkan gaji para guru.

“Semuanya tergantung dari bendahara SKPD kalau mereka cetakan, maka prosesnya tidak akan lama,” tandas Korengkeng. (rom)