Tetty Paruntu Kian Dekat Dengan PDI-P?

Christiany Eugenia Paruntu

AMURANG, (manadotoday.co.id) – Konstalasi politik di Minahasa Selatan (Minsel) menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) sudah mulai terbaca. Beberapa bakal calon Bupati dan Wakil Bupati yang akan menggunakan kendaraan memperebutkan kursi panas orang nomor satu di Minsel, sudah bisa di prediksi.

Teranyar, Bupati Minsel Christiany Eugenia Paruntu, dikabarkan semakin dekat akan menggunakan kendaraan PDI-P, mengingat Bupati yang akrab disapa Tetty ini, urung mendaftar di jalur independen yang telah ditutup, Senin (14/6) kemarin.

Kabar berlabuhnya Tetty Paruntu, ke partai berlambang moncong putih ini, ditenggarai karena belum selesainya kisruh yang saat ini sedang terjadi di tubuh Golkar, sehingga dikhawatiran tidak akan mengikuti Pilkada pada tahun 2015, jika persoalan di tingkat Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, antara kubu Aburizal Bakri dan Agung Laksono, selesai sebelum batas waktu pendaftaran pasangan calon Bupati di Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada bulan Juli 2015 mendatang.

“Ibu Tetty Paruntu memiliki kans kuat maju sebagai Bupati Minsel periode 2015-2020, dengan menggunakan kendaraan PDI-P, apalagi kabarnya survey PDI-P, Ibu Tetty tertinggi dari kandidat lain, seperti Gemmi Kawatu dan Ramoy Luntungan,” ujar salah satu pengamat politik di Minsel Ferry Takapente.

Sementara di partai lainnya yang boleh mengusung pasangan calon yakni partai Gerindra dan Demokrat meski harus berkoalisi Karenna tidak mencapai 20 persen suara di legislative, kecil kemungkinan Bupati Minsel Tetty Paruntu untuk menggunakan kendaraan dua partai ini. Pasalnya, Gerindra diprediksi akan mengusung Wakil Bupati Sonny Tandayu sebagai Bupati, karena diperkuat oleh posisi istrinya Ivone Rarang sebagai anggota DPRD dari Gerindra Minsel.

Di lain pihak, Partai Demokrat, hingga saat ini belum melakukan menuver-manuver politik apakah akan mengusung pasangan calon atau hanya akan memilih berkoalisi dengan partai lainnya. “Jadi besar kemungkinan Ibu Tetty Paruntu akan bergabung di PDI-P,” tukasnya lagi. (lou)