Tiba di Amsterdam, Korengkeng Cs Disambut Tokoh Masyarakat Minahasa di Belanda

Amsterdam (manadotoday.co.id) — Kloter kedua pendamping Tim Kesenian Pemkab Minahasa tiba di Schipol Airport Amsterdam Belanda, Rabu (27/5) jam 06.05 pagi waktu setempat atau jam 12.05 waktu di Minahasa.

Rombongan kloter dua dipimpin Sekdakab Minahasa Jeffry Korengkeng SH MSi ini tiba di negeri Kincir Angin, setelah kloter pertama Tim Kesenian yang terdiri dari para Waraney Wulan MInahasa (WWM) dipimpin Kepala Dinas Pariwisata Debby Bukara SE tiba lebih dahulu di Schipol Airport ini pada Minggu (24/5) kemarin dengan jumlah rombongan 25 peserta.

Sementara rombongan kloter kedua pimpinan Sekdakab Jeffry Korengkeng, didampingi Ketua Dharma Wanita Persatuan Ny Seeve Korengkeng-Warouw, Asisten I Drs Denny Mangala MSi, Kabag Humas dan Protokol Agustivo Tumundo SE MSi, Kabag Kemasyarakatan Widi Rinjani SSos dan Anggota DWP Sisilia Sumanti serta rombongan lainnya ini disambut oleh beberapa tokoh masyarakat Minahasa di Belanda diantaranya Sonya Sumanti, Lenny Margaka, Helly Mirontomeng, Arthur dan Temmy Lengkong.

Mereka menyambut kedatangan Sekda Korengkeng beserta rombongan asal Minahasa ini dengan penyematan bunga tulip. “Selamat datang di Belanda bapak Sekda Jeffry Korengkeng dan rombongan” kata Temmy Lengkong, warga Belanda asal campuran Aertembaga Sonder ini.

Selanjutnya, rombongan kloter kedua ini akan langsung bergabung dengan kloter pertama di lokasi Tong Tong Fair 2015 di Maliveld Den Haag.  Sesuai rencana Tim Kesenian Pemkab Minahasa yang terdiri dari 20 Waraney Wulan Minahasa ini akan tampil pada Rabu (27/5) pukul 18.00 waktu setempat dengan menampilkan tarian maengket, katrili, pisok, tetengkoren dan lainnya. (Rom)