Legislatif Mitra Minta Eksekutif Maksimalkan Lahan Tidur

RATAHAN, (manadotoday.co.id) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) meminta pemerintah daerah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) memaksimalkan sektor pertanian.

“Capaian pembangunan yang sudah dipresentasikan eksekutif saat Musrenbang beberapa waktu lalu hendaknya lebih ditingkatkan mengingat masih banyak lahan tidur yang beum digarap,” kata Vocke Ompi dari Fraksi PDI Perjuangan DPRD Mitra.

Menurutnya, masih banyak lahan persawahan yang belum digarap dengan baik. “Tapi dalam laporan disebut mengalami surplus produksi beras. Untuk itu, ke depan semua lahan tidur, khususnya lahan produktif harus kembali diberdayakan lagi,” pinta Ompi. (ten)