Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Hull City 3-2

Tandang ke markas Hull City, KC Stadium, Minggu  (22/3/2015) tengah malam, Chelsea berhasil meraih poin penuh setelah mengalahkan tim tuan rumah dengan kemenangan tipis 3-2.

Sejak menit ke sembilan babak pertama, Chelsea sebenarnya sudah unggul 2-0. Gol pertama dicetak Eden Hazard lewat tembakan dari luar kotak pinalty ke arah tiang jauh penjaga gawang Hull City, Allan McGregor, pada menit kedua.

Sedangkan gol kedua Chelsea dicetak Diego Costa pada menit ke-9 lewat aksi individu dari sisi kiri kotak pinalty kemudian diakhiri dengan sebuah tembakan yang tidak bida dihalau kiper McGregor. Aksi Costa ini, memanfaatkan umpan terobosan Cesc Fabregas.

Hull sendiri memperkecil keunggulan Chelsea pada menit ke-26 lewat sontekan Ahmed Elmohamady memanfaatkan umpan cantik dari aksi individual Andrew Robertson yang berhasil mengelabui Branislav Ivanovic.

Menit ke-28, Hull berhasil menyamakan kedudukan melalui Abel Hernandez yang berhasil merebut bola dari kesalahan kontrol kiper Chelsea Courtois atas operan Ivanovic. Hernandez memasukan bola ke gawang yang sudah kosong tanpa kesulitan.

Gol kemenangan Chelsea nanti tercpita pada menit ke-77 lewat tembakan Loic Remy memanfaatkan umpan dari Willian dan tidak bisa diantisipasi dengan bagus oleh McGregor.

Chelsea Kokoh di puncak klasemen sementara Premier League dengan 67 poin atau unggul enam poin dari peringkat kedua Manchster City. Sedangkan Hull City diposisi ke-15 dengan 28 poin. (her)

Susunan Pemain

Hull  City: Allan McGregor, Michael Dawson, Alex Bruce, Paul McShane, Ahmed Elmohamady, Jake Livermore, David Meyler (Stephen Quinn 80′), Gastón Ramirez (Robbie Brady 80′), Andrew Robertson (Aluko 80′), N’Doye, Abel Hernandez

Chelsea: Thibaut Courtois, Branislav Ivanovic, Gary Cahill, John Terry, Filipe Luis,Cesc Fabregas, Nemanja Matic, Willian (Kurt Zouma 80′), Ramires (Oscar 61′), Eden Hazard, Diego Costa (Loic Remy 75′)

Wasit: Michael Oliver