Bupati Minahasa Tanda Tangani Memorandum Program Sanitasi dengan Pemprov Sulut

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow MSi menghadiri kegiatan Kick of Meeting dan Lokakarya Memorandum Program Sanitasi (MPS) pada Rabu 18/3 di Ruang Mapaluse Kantor Gubernur Sulut, Jln 17 Agustus Manado.

Kegiatan yang dibuka Sekretaris Daerah Provinsi Ir Siswa Rahmat Mokodongan ini dihadiri juga Sekretaris PIU PPSP Ditjen Cipta Karya Kementerian PU Ir Erwin Mustika, Program Manager PPSP Dit Pemukiman dan Perumahan Bappenas Aldy Mardikanto ST MSc, Karo Pembangunan Setdaprov Sulut Farly Kotambunan, para Bupati, Walikota, Sekda, Kepala Bappeda, Kadis PU, Kadis Kesehatan, Kaban BLH dan pejabat lainnya se-Sulut ini.

Sementara Bupati Jantje Wowiling Sajow didampingi Sekdakab Jeffry Korengkeng SH MSi, Kepala Bapelitbangda Ir Jacky Walukow, Kadis Kesehatan dr Juliana Kaunang MKes, Kaban BLH Ir Alva Montong, Kabid Cipta Karya Dinas PU Teddy Lumintang ST, Kabag Humas dan Protokol Agustivo Tumundo SE MSi, Kasubag Sosnaker Dedit Telaumbanua SPt dan Kasubag Protokol Shanty Lengkong SSTP.

Pertemuan ini bertujuan untuk memperoleh persamaan persepsi dan kesepakatan tentang pelaksanaan Program Percepatan Sanitasi Pemukiman (PPSP), peran dan fungsi Pokja Sanitasi di Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Sulut.

Selain itu dilakukan juga penandatanganan Memorandum Program Sanitasi 2015-2019 oleh Bupati JWS dan para Bupati dan Walikota se-Sulut lainnya bersama Pemerintah Provinsi Sulut yang diwakili oleh Sekdaprov Ir SR Mokodongan. (Rom)