Bidik Swasti Saba Wiwerda, Pemkot Tomohon Seriusi Sembilan Tatanan

TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Menyambut penilaian Kota Sehat Swasti Saba Wiwerda, Pemerintah Kota Tomohon terus menyeriusi sembilan tatanan yang akan dinilai nanti.

Sembilan tatanan menuju Kota Sehat tersebut adalah kawasan pemukiman, sarana dan prasarana umum, kawasan sarana lalu lintas tertib dan pelayanan transportasi, kawasan pertambangan sehat, kawasan hutan sehat, kawasan industri dan perkantoran sehat, kawasan pariwisata sehat, ketahanan pangan dan gizi, kehidupan masyarakat yang sehat yang mandiri dan kehidupan sosial yang sehat. Kesembilan tatanan tersebut dapat dipilih oleh kabupaten/kota berdasarkan kemampuan, sumber daya dan kebutuhan pemerintah daerah dan masyarakat.

Untuk itu, Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak meminta kepada instansi terkait untuk menyeriusi apa-apa yang akan dipersiapkan nanti.

‘’Kita memilih tiga sampai empat tatanan yang ditetapkan pemerintah yang juga merupakan potensi Kota Tomohon. Jadi, instasi terkait maupun masyarakat serta seluruh stakeholder supaya bahu-membahu mempersiapkannya,’’ kata Eman.

Kota Tomohon dalam penilaian Swasti Saba Wiwerda, selain pemukiman yang sehat, juga memilih kawasan hutan sehat dan kawasan pariwisata sehat serta kehidupan masyarakat mandiri yang sehat.

Diketahui, tahun 2013 lalu, Kota Tomohon memperoleh penghargaan Kota Sehat tahap pertama yakni Swasti Saba Padapa. Penilaian Swasti Saba Wiwerda tersebut kata Kadis Kesehatan dan Sosial dr Deesje Liuw MBiomed, akan dilaksanakan Juni mendatang.

Meliputi penilaian Kelompok Kerja (Pokja) atau nama lain yang disepakati masyarakat adalah wadah bagi masyarakat di kecamatan dan kelurahan atau yang bergerak di bidang ekonomi, sosial dan budaya, serta kesehatan untuk menyalurkan aspirasinya sekaligus berpartisipasi dalam kegiatan yang disepakati seluruh masyarakat.

‘’Kami harap, Pokja yang telah terbentuk hingga di kecamatan dan kelurahan supaya aktif dan siap untuk meraih Swasti Saba Wiwerda,’’ tukas Liuw. (ark)