Kota Tomohon Terpilih Jadi Daerah Tes Pemanduan Bakat Atlet

TOMOHON, (manadotoday.co.id) – Tahun 2015 ini Kota Tomohon terpilih menjadi daerah untuk tes pemanduan bakat atlet Kementrian Pemuda dan Olahraga. Di Sulawesi Utara sendiri hanya ada dua daerah, yakni Kota Tomohon dan Kota Kotamobagu dengan biaya dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga dr Olga Karinda mengungkapkan, program ini diharapkan akan diikuti 400 pelajar usia 12 sampai dengan 14 tahun atau yang duduk di bangku SMP. ”Diutamakan mereka yang memiliki potensi di bidang olahraga. Tujuan program ini adalah untuk mengoptimalkan penjaringan bibit-bibit atlet potensial,” ujar Karinda.

Selain pelajar berusia 12-14 Tahun dan memiliki bakat olahraga, juga akan ada klub olahragawan junior dan bersedia melaporkan perkembangan pembinaan atlet hasil program pemanduan bakat kepada Kemenpora RI di Asdep Pembibitan Olahragawan minimal satu kali dalam setahun.  ”Tes pemanduan bakat akan dimulai pada April dan Mei 2015.”

Sementara Kabag Humas dan Protokol Setdakot Tomohon Fransiskus F Lantang SSTP didampingi Kasubag Humas Djufry Rorong SSos menambahkan, program ini snagat stratwgis. Mengingat Kota Tomohon merupakan daerah gudang atlet.

”Informasi selanjutnya silahkan menghubungi Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tomohon di kompleks Lapangan Parasamya Walian Tomohon Selatan,” kata Lantang. (ark)