Bupati Minahasa Perintahkan Satpol PP Standby di SKPD

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa Drs. Jantje Wowiling Sajow MSi minta Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Minahasa, untuk menempatkan Anggotanya di masing-masing SKPD di Lingkup Pemkab Minahasa, mulai pekan ini.

Menurut JWS, instruksi tersebut dikeluarkannya seteleh mendapat laporan dari para Kepala SKPD bahwa sudah banyak Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) yang mengatasnamakan pegiat anti korupsi, mendatangi dan meminta serta memaksa para SKPD dengan kata lain melakukan pemerasan.

“Untuk memberi rasa aman di setiap SKPD, kami akan menempatkan Satpol PP di semua SKPD, terutama SKPD yang berpotensi didatangi oknum-oknum yang mengatasnamakan dan mengaku LSM tertentu,” ujar JWS di ruang kerjanya, Senin (9/2/2015).

Dalam beberapa pertemuan dan Rapat Dinas, JWS pun kerap menegaskan untuk tak perlu takut menghadapi siapapun yang mengatasnamakan LSM dengan maksud dan tujuan tertentu. Selain itu, seluruh jajaran di Pemkab Minahasa termasuk para Kepala Sekolah, untuk tak melayani mereka atau oknum-oknum yang mengaku LSM yang datang dan meminta-meminta sesuatu.

“Apabila masih yang mendatangi dengan membawa nama-nama itu, segera laporkan kepada pihak yang berwajib atau kepolisian terdekat,” himbau JWS.

Ditambahkan dia, dirinya sudah berkomitmen memimpin Minahasa tanpa korupsi. Bahkan anggaran Makan Minum (MAMI) yang menjadi hak Bupati direncanakan akan dihilangkan dari APBD. Buktinya, anggaran MAMI tahun 2014 lalu, telah digeser menjadi jembatan untuk kepentingan public.

“Sebagai Bupati, saya minta segera melapor jika masih ada oknum-oknum yang mengaku LSM datang di tiap SKPD untuk tujuan tertentu,” pungkasnya. (rom)