Mesin ATM tak Berfungsi Baik, BRI Tombatu Minahasa Tenggara Dikeluhkan

RATAHAN, (manadotoday.co.id)-Pelayanan Bank Rakyat Indonesia (BRI) melalui fasilitas Anjungan Tunai Mandiri (ATM) di wilayah Tombatu Raya, dikeluhkan nasabah. Pasalnya, mesin ATM yang ada di sana tidak berfungsi dengan baik.

Menurut sejumlah nasabah BRI, mereka tak bisa manarik uang tunai lewat ATM. “Jelas ini sangat merugikan kami sebagai nasabah, karena saat kami mau mengambil uang tunai lewat mesin ATM, itu tidak bisa dilakukan karena mesinnya tidak berfungsi dengan baik. Dan ini sudah sering terjadi, bagaimana pelayanan BRI seperti ini,” kata sejumlah nasabah.

Lebih lanjut, dikatakan para nasabah tersebut, bisa saja mereka mengambil uang tunai langsung ke bank, namun karena kesibukan mereka dan harus mengejar waktu, serta ingin lebih cepat mendapatkan uang tunai, maka mereka menggunakan fasilitas yang ada, yaitu mesin ATM. “Guna apa ada mesin ATM, kalau kami tidak bisa mengambil uang tunai,” keluh Jerry  nasabah yang adalah warga masyarakat Tombatu.

Sementara itu Kepala BRI Ratahan  Junus Tjwili, ketika akan dikonfirmasi terkait hal tersebut, dihubungi berkali-kali melalui telepon genggamnya, tidak dapat dihubungi karena sedang dialihkan.(ten)