Polres Tomohon Dinilai Lemah Tertibkan Terminal Bayangan

Terminal Bayangan di Kelurahan Kamasi Tomohon Tengah

TOMOHON, (manadotoday.co.id) – Buntut tidak ada penertiban terhadap Terminal Bayangan Kamasi, Polres Tomohon dinilai lemah.

Hal ini diungkapkan Karel Y Moningka SE Maurits J Wuisan, aktivis Kota Bunga Tomohon.

Keduanya menilai, Polres tak mampu melakukan penertiban. Pasalnya, sudah bertahun-tahun Terminal Bayangan di Kelurahan Kamasi Tomohon Tengah, namun hingga kini terus saja ada.

Malahan, akibat kendaraan angkutan umum diparkir di kiri dan kanan jalan, ruas jalan provinsi di Kota Tomohon tersebut sering macet.

Anehnya kata keduanya, kemacetan tersebut sering dilihat petugas.

”Sudah lihat namun tak mau melakukan penertiban dan hanya membiarkan terus terjadi,. Padahal, sering terjadi salah paham di antara sesama pengemudi,” ketus keduanya.

Kapolres Tomohon diminta turun tangan mengatasi masalah tersebut. ”Kapolres jangan hanya duduk di belakang meja. Harus turun tangan melihat kondisi yang terjadi,” tukas Moningka dan Wuisan.(ark)